Apa yang terbayang di benakmu ketika mendengar kata audit? Keuangan? Biasanya audit memang selalu dikaitkan dengan keuangan. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, audit diartikan; 1. pemeriksaan pembukuan tentang keuangan (perusahaan, bank, dan sebagainya) secara berkala; 2. pengujian efektivitas keluar masuknya uang dan penilaian kewajaran laporan yang dihasilkannya. Selalu ada kata uang dalam definisinya. Oleh karena itu, tidak mengherankan ketika orang lain mendengar saya melakukan audit internal dan diaudit oleh pihak eksternal, mereka berpikir saya bekerja di bagian keuangan.
Defini audit yang lebih objektif dalam arti luas bermakna evaluasi terhadap suatu organisasi, sistem, proses, atau produk. Audit dilaksanakan oleh pihak yang kompeten, objektif, dan tidak memihak, yang disebut auditor. Tujuannya adalah untuk melakukan verifikasi bahwa subjek dari audit telah diselesaikan atau berjalan sesuai dengan standar, regulasi, dan praktik yang telah disetujui dan diterima. (https://id.m.wikipedia.org/wiki/Audit)
Saya tidak bekerja di bagian keuangan, tapi bagian saya diaudit secara berkala oleh pihak eksternal yang ditunjuk oleh pelanggan utama perusahaan saya. Baru di perusahaan saya ini saya diaudit. Tidak hanya 1 jenis audit, tetapi 3 jenis audit dilakukan dalam setahun. Audit tersebut adalah audit yang dilakukan oleh Regional, audit yang berkaitan langsung dengan sumber daya manusia, dan audit mutu yang tidak terlepas dari sumber daya manusia. Hasil ketiga audit tersebut berdampak pada kesehatan dan keberlangsungan bisnis.
Audit berfungsi sebagai kontrol atas praktek bisnis yang dilakukan. Ketika perusahaan dan bagian-bagiannya berkomitmen untuk menjalankan praktek bisnis yang sesuai dan taat hukum sesungguhnya audit tidak diperlukan. Namun, setiap perusahaan besar saat ini pasti diaudit secara eksternal khususnya audit keuangan. Tidak hanya keuangan, setiap bagian dalam perusahaan dapat diaudit secara independen oleh bagian lainnya. Hasil audit kemudian dapat memperlihatkan apakah praktek bisnis suatu perusahaan masih sehat dan menguntungkan.
Komentar
Posting Komentar